KUDUS - Setelah dinyatakan meraih peringkat pertama dengan nilai rata-rata Ujian Nasional (UN) terbaik tingkat Provinsi Jawa Tengah pada Senin (16/5), Kepala SMA 1 Kudus Muh Makmun kembali mendapat informasi dari terkait prestasi UN di tingkat nasional. “Saya tahunya baru hari ini di situs Kemdiknas yang mengumumkan bahwa SMA 1 Kudus meraih prestasi luar biasa ini,” katanya.
Dengan prestasi tersebut, bukan berarti pihaknya merasa bangga. Sebab, tanggung jawab yang cukup berat adalah mempertahankan prestasi.”Tahun depan harus lebih meningkat lagi, atau paling tidak kita harus pertahankan,” ujarnya.
Makmun menceritakan, tahun ini ada tiga siswa yang meraih nilai tertinggi dengan rata-rata 9,76. Mereka adalah Alvina Ardis, Intan Prihutami Ardana, dan Ayndri Tri Widya Wulandari. Yang mendapat nilai 10 juga banyak. Untuk mata pelajaran Matematika ada 143 siswa, Fisika 21 siswa, Kimia 27 siswa, dan Biologi 24 siswa.
Sebelumnya, SMA 1 Kudus telah meraih peringkat pertama untuk nilai UN terbaik se-Jawa Tengah pada tahun pelajaran 2009/2010. Sedangkan tahun pelajaran 2008/2009, SMA 1 Kudus memperoleh peringkat kedua se-Jateng. Dengan peringkat tersebut, SMA 1 Kudus belum mampu meraih peringkat 10 besar tingkat nasional.
Menurut Makmun, berada dalam posisi 10 besar tingkat nasional dengan nilai rata-rata 9,20 merupakan prestasi yang luar biasa. Terutama di tengah adanya info miring terkait prestasi RSBI yang tidak sebanding dengan namanya. Prestasi tersebut diharapkan mampu membuktikan jika SMA 1 Kudus benar-benar memiliki prestasi yang dapat diperhitungkan.
Pengayaan Materi
Untuk meraih prestasi tersebut, Makmun mengaku tidak diperoleh secara instan. Sistem pembelajaran yang memadai serta pengayaan materi terus dilakukan untuk menyempurnakan kemampuan siswa.
“Prestasi yang kami raih bukan tiba-tiba, karena siswa sebelumnya sudah kami pacu dengan tambahan materi-materi di luar jam pelajaran untuk mematangkan kemampuan prestasi akademik mereka,” tuturnya.
Keberhasilan pelaksanaan UN sebelumnya juga sudah terlihat saat try out atau uji coba UN yang dilaksanakan berbagai lembaga pendidikan, terutama yang dilaksanakan oleh koordinator wilayah untuk RSBI se-eks Karesidenan Pati. SMA 1 Kudus mencetak peringkat pertama untuk RSBI se-eks Karesidenan Pati dan dinyatakan lulus 100%.
Menurutnya, prestasi di SMA 1 Kudus juga bukan hanya terbukti dari UN. Prestasi akademik mulai juara Olimpiade Sain Nasional (OSN) juga selalu diraih.
Tahun ini setidaknya ada 13 siswa yang maju ke tingkat provinsi. Pertukaran pelajar dengan negara lain juga membuktikan siswanya berkompeten mengikuti pendidikan di negara lain.
“Prestasi ini bukan tiba-tiba, tapi karena dari input-nya kita sudah perhitungkan, sampai pada proses pembelajaran kami usahakan sebaik mungkin agar output-nya baik seperti sekarang,” tambahnya.
Sumber: http://suaramerdeka.com/v1/index.php/read/cetak/2011/05/25/147655/SMA-1-Kudus-Peringkat-10-UN-Terbaik-Tingkat-Nasional
Tidak ada komentar:
Posting Komentar